Dikonfrimasi Soal Bendera Merah Putih Kusam, Kepsek SDN 1 Teluk Gelam Menghindar
OKI,oborsumatra.com, Senin(14/06/2021) Saat awak media berkunjung ke SD Negeri 1 Talang Pangeran Kecamatan Teluk Gelam Kabupaten Ogan Komering Ilir untuk mengkonfirmasi bendera merah putih yang terpasang di halaman SD N 1 Talang Pangeran yang sudah robek kusut dan kusam. Kepala sekolah awalnya mempersilakan awak media masuk ke ruang kantor, namun saat awak media memasuki kantor tersebut, Patiah, S.Pd selaku kepala sekolah keluar dari ruang kantor dan tak kembali lagi. Perilaku tersebut diduga sengaja dilakukan untuk menghindari wartawan dan pergi begitu saja.
Nuraini, S.Pd guru kelas tiga di SD tersebut saat di konfirmasi soal kemana kepala sekolah pergi nya setelah mempersilakan awak media masuk ke ruang kantornya, ia mengaku kalau dirinya tak mengetahui keberadaan kepala sekolahnya pada saat ini,” jelasnya.
Masih menurut Nuaini, saat di singgung kalau kepala sekolah memang sengaja menghindari wartawan, ia pun sontak menepisnya dan menjawab,” kepala sekolah tidak menghindari wartawan mungkin pada saat ini ia ada urusan, “ucap nya.
Tak terima atas pernyataan Nuraini, Ollan Hangga dari media angkat bicara, di katakan nya,” kalau tak menghindari wartawan lalu kemana oknum kepala sekolah tersebut tanpa permisi dan basa basi langsung pergi, sedangkan pada saat ini masih pukul 10:30 wib, masih jam dinas, “ungkap nya.
Ollan menuturkan, Sebagai ASN tentu tidaklah patut meninggalkan pekerjaannya dan menghindari wartawan saat mencoba konfirmasi atas temuannya, apalagi pada jam kerja masih berlangsung.
” Saya berharap kepada instansi terkait untuk memberikan teguran terhadap oknum kepala sekolah SD N 1 Talang Pangeran, lantaran perlakuan yang kurang berkenan terhadap kedatangan wartawan. Toh kita datang bukan untuk perihal tidak jelas justru kedatangan awak media untuk melengkapi informasi agar berimbang”. Tutupnya. . (*Desi Arisandi*)