Kayuagung, Oborsumatra.com
Memasuki masa reses III tahap III masa sidang tahun 2022-2023 anggota DPRD Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) mendengar aspirasi warga untuk disampaikan kembali kepada pemerintah. Melalui reses, anggota DPRD mendatangi warga dari satu wilayah ke wilayah lainnya.
Anggota DPRD OKI dari Fraksi Partai Demokrat Daerah Pemilihan (Dapil) 1Bambang Irawan, SH mengatakan, reses adalah sebuah kebijakan yang sudah diatur dalam Undang-undang dengan tujuan bertemu masyarakat, mendengar, dan mendorong serta mengawal aspirasi itu agar bisa direalisasikan oleh pemerintah daerah.
Dalam agenda reses tersebut dihadiri oleh beberapa tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan tampak disambut antusias oleh masyarakat yang hadir. Masa reses merupakan masa penting yang sejatinya secara fungsional sebagai media menjaring aspirasi masyarakat. Dan kewajiban bagi wakil rakyat dalam menjaring informasi untuk kemudian disalurkan.
Bambang Irawan menjelaskan hasil dari jaring aspirasi ini kemudian akan dibawa ke dalam sidang paripurna melalui fraksi masing-masing anggota sebagai laporan untuk dapat dijadikan sebagai bahan pertimbangan untuk rencana.
“Reses ini, selain merupakan ajang silahturahim dengan konstituen juga saatnya bercengkerama dengan warga guna mendengarkan keluhan serta usulan pembangunan ditempat yang disambangi,” tutur politisi partai Demokrat ini.
Lebih lanjut, Bambang mengatakan, kali ini titik tempat reses yang ditujunya antara lain, Desa Banding Anyar, desa Bulu cawang, desa Tanjung Serang, desa Lubuk Dalam, kelurahan Sukadana, kelurahan Cinta raja, kelurahan Kedaton, kelurahan Kutaraya, kelurahan Kayuagung Asli, kelurahan Sidakersa, dan kelurahan Jua-jua.
Dari hasil reses tersebut dijelaskannya, warga Kelurahan Kedaton meminta dibangunkan Bedah rumah, pembangunan Lapangan bola volly, rehab tugu kelurahan, dan bantuan sumur bor untuk warga lubuk pancur. Sedangkan untuk kelurahan Sidakersa warga mengusulkan bantuan kotak sampah, drainase aliran got, serta pembentukan kelompok pengrajin pembuat kue tradisional.
Untuk kelurahan Kutaraya masyarakat meminta untuk dibangunkan got/siring dan Lampu penerang jalan umum (LPJU). Kemudian untuk kelurahan Kayuagung Asli warganya mengusulkan pembangunan jalan setapak, pembangunan jembatan di RT 04, dan bantuan sumur Bor di RT 03. Selanjutnya, untuk kelurahan Sukadana masyarakat meminta bantuan kotak sampah, sumur ledeng, dan pembersihan rawa-rawa.
Kemudian desa Lubuk dalam warga meminta pembangunan jalan setapak, pembangunan Jembatan dan bantuan Listrik. Selanjutnya, desa Tanjung serang masyarakatnya meminta pembangunan jalan setapak, pembangunan jembatan dan lahan pertanian. Untuk desa Banding Anyar meminta anggaran transportasi pengajian, pembangunan jalan dan Dam.
Sedangkan, untuk desa Bulu Cawang masyarakatnya mengusulkan bantuan alat bermain di Tk dan ngelis pemakaman umum. Kemudian, Kelurahan Jua-jua masyarakatnya hanya meminta pembangunan Sereng/got. Terakhir untuk kelurahan Cinta raja masyarakatnya mengusulkan lampu jalan sebanyak 10 titik di lorong Cokro dan lrong jaya.
“Usulan warga Ini kita tampung dan akan menjadi catatan dan pokok pikiran kami. Insya dalam waktu dekat akan menindak lanjuti keluhan dari masyarakat, akan kita kawal dan diusulkan ke DPRD, smoga bisa terealisasikan,”pungkasnya.
Terpisah, Lurah kelurahan Sukadana, Roni mengucapkan rasa terima kasihnya atas kehadiran langsung salah satu anggota legislatif yang mengagendakan kegiatan reses di daerah yang di pimpinannya ini.
“Tentunya positif, kita mengucapkan terima kasih atas ketersediaan salah satu anggota DPRD Kabupaten OKI hadir di kelurahan kita, kita juga mengusulkan beberapa aspirasi dari masyarakat untuk pembagunan kedepannya,” ujarnya. (Hendra)