Menkes: Kanker Serviks Jadi Kematian Tertinggi Nomor Dua

Menkes Budi Gunadi Sadikin (Foto: Website Sehat Negeriku)
Menkes Budi Gunadi Sadikin (Foto: Website Sehat Negeriku)
banner 468x60

JAKARTA, oborsumatra.com – Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin menyebutkan bahwa kanker serviks merupakan jenis kanker penyebab kematian tertinggi nomor dua. Kanker serviks juga disebut salah satu beban pembiayaan kesehatan terbesar di Indonesia.

Berdasarkan data Globocan tahun 2021, terdapat 36.633 kasus kanker serviks di Indonesia dengan angka kematian yang terus meningkat. Penyebabnya beragam mulai dari keturunan, lingkungan dan gaya hidup yang tidak sehat serta virus.

“Kanker telah membunuh lebih dari 200.000 orang di Indonesia. Mayoritas karena belum mendapatkan perawatan yang memadai dan deteksi dini yang masih rendah,” kata Menkes seperti dikutip dari rilis, Rabu (14/12/2022).

Kendati memiliki risiko kematian yang tinggi, Menkes menegaskan kanker serviks dapat dicegah. Salah satunya dengan pemberian imunisasi human papillomavirus (HPV) utamanya diberikan kepada anak-anak.

Program pemberian imunisasi HPV sendiri telah menjadi 1 dari 14 imunisasi dasar lengkap pada anak. Hal ini didukung dengan dikeluarkannya Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor HK.01.07/MENKES/6779/2021.

Tentang Program Introduksi Imunisasi Human Papillomavirus Vaccine Tahun 2022-2024. “Kita bisa mengeliminasi virus kanker ini, caranya dengan meningkatkan cakupan imunisasi HPV di setiap kota,” katanya.

“Sehingga kita bisa mengurangi angka kematian. Juga pembiayaan akibat dari kanker,” ujarnya.

Guna mewujudkan hal tersebut, Menkes menyebutkan bahwa ketersediaan vaksin HPV menjadi salah satu aspek penting yang harus disiapkan. Untuk itu, pemerintah memperluas upaya pengembangkan dan produksi vaksin HPV dalam negeri dengan menjalin kerjasama dengan PT Marck (MSD). (Lid)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *