Ogan Ilir, oborsumatra.com
Bupati Ogan Ilir (OI) diwakili Sekretaris Daerah H. Muhsin Abdullah ,ST, MM,MT bersama Asisten II menghadiri Pelantikan Dewan Masjid Indonesia (DMI) Ogan Ilir tahun 2022 Selasa, (16/08/2022). bertempat di Pendopo rumah dinas Bupati OI.
Dewan Masjid Indonesia (DMI) Ogan Ilir Tahun 2022 periode 2022-2027 dilantik langsung oleh Ketua Wilayah DMI Sumsel, Dr. K. A. Bukhori Abdullah.
Sekda Muhsin mengucapkan selamat atas dilantiknya sebagai pengurus DMI 2022 Kabupaten Ogan Ilir, “semoga di kepengurusan yang baru ini bisa mengemban amanah dan memajukan organisasi sosial di kabupaten OI dan saya mengapresiasi serta mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah menyelenggarakan dan berpartisipasi dalam kegiatan pelantikan dewan masjid indonesia (DMI) OI tahun 2022.” ujarnya
Muhsin juga berharap dengan dilantiknya DMI Kabupaten Ogan Ilir 2022 ini senantiasa menguatkan sinergi dengan berbagai pemangku kepentingan termasuk pemerintah daerah, karena DMI adalah salah satu komponen penting diantara ormas-ormas Islam lainnya.
Melalui DMI kami bisa menyerap berbagai aspirasi masyarakat termasuk menyalurkan bantuan-bantuan hibah untuk masyarakat kabupaten Ogan Ilir, tutupmya. (Ist)