PALEMBANG, OBORSUMATRA.COM|| Ketua PBSI Palembang yang juga Penjabat Wako Palembang H Ratu Dewa membuka kejuaraan bulutangkis Darussalam Cup 2023 di Its Time Badminton Hall, Sukarami Palembang, Senin (21/10) 2023.
Dewa berharap, melalui event Bulutangkis Darussalam Cup lahir bibit atlet bulutangkis dari Kota Palembang yang dapat mengharumkan nama kota Palembang pada level provinsi dan nasional
“Bahkan bisa seperti Ahsan dan Debby sampai pada level internasional,” harap Dewa yang juga hobi bulutangkis ini
Kejuaraan ini digagas Pemkot Palembang melalui Dispora Kota Palembang.
“Dikuti 477 orang dan setiap klub mengirim 64 orang, tidak hanya dikuti dari Kota Palembang melainkan dari Lahat, Muaratara, OKI, OI, OKU, Muaraenim dan Pagaralam,” kata Ediy Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Kota Palembang. (hst)