SERAP ASPIRASI DAN KELUHAN WARGA, ADI ATMA WIJAYA LAKUKAN RESES DAN PANTAU PEMBANGUNAN DAERAH.

banner 468x60

Kayuagung, Oborsumatra.com

Adi Atma Wijaya, anggota DPRD Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) Sumatera Selatan (Sumsel) baru-baru ini telah melakukan reses di daerah pemilihannya (dapil) V Kecamatan Lempuing.

Reses II sidang II tahun 2023-2024 anggota DPRD yang merupakan fungsi pengawasan ini juga berhasil menampung aspirasi dan keluhan warganya dengan tujuan membangun kepercayaan konstituen di Dapilnya.

Adi Atma Wijaya dalam sepekan terakhir ini terlihat berkeliling menemui konstituennya berdialog langsung dengan penuh keakraban dan kekeluargaan saling gayung bersambut memenuhi kebutuhan masing-masing.

Menurut Adi Atma Wijaya politisi dari Golkar ini mengatakan bahwa dirinya melakukan untuk mendengarkan langsung aspirasi masyarakat dengan mengunjungi desa-desa yakni desa Muara Burnai 1 dan 2, Cahya Bumi, Cahya Maju, Dabuk Rejo dan Lempuing Induk.

Semua usulan masyarakat dominan untuk membangun insfraktruktur desa dan penerangan jalan, pembangunan sekolah,dan lainnya, semua akan saya perjuangkan karena dengan demikian warga dapat meningkatkan perekonomian desa, ujarnya.

Puluhan usulan warga melalui reses ini akan saya perjuangkan dan selanjutnya akan saya sampaikan ke Pemkab OKI guna mendapatkan tindak lanjut, tutupnya. (Theo)

 

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *