Anggota DPRD OKI Made Indrawan Memperkuat Hubungan Dengan Warga Melalui Reses

banner 468x60

Kayuagung, Oborsumatra.com

Untuk memperkuat hubungannya dengan masyarakat yang ia wakili, Anggota DPRD Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) Sumatera Selatan (Sumsel), Made Indrawan menggelar reses II masa sidang II tahun 2023 – 2024 selama 1 pekan tanggal 26 – 31 Januari 2024 daerah pemilihan (dapil) V Lempuing dan lembuing Jaya

Reses yang bertujuan untuk mendengarkan aspirasi dan masalah yang dihadapi oleh masyarakat Lempuing sebagai moment dan kesempatan untuk merefleksikan kerja yang telah dilakukan sepanjang tahun dan merencanakan program yang lebih besar dan lebih baik di masa mendatang, ujar Made.

Reses dilaksanakan di Desa Suka Mulya, Desa Dabuk Rejo, Desa Suka Maju, Desa Tanjung Sari 2, Desa Mekar Jaya, Desa Tugu Jaya, Desa Bumi Agung, Desa Kepayang, Desa Tugu Mulyo, Desa Tugu Agung, Desa Tebing Suluh dan Desa Bumi Arjo.

Made Indrawan menyampaikan bahwa aspirasi masyarakat dominan untuk pembangunan insfratuktur seperti di Desa Dabuk Rejo Kecamatan Lempuing, warga disana meminta adanya cor jalan, jalan poros, pagar kantor desa, pembuatan jembatan Blok H serta lampu penerangan jalan umum (LPJU).

Lalu di Desa Tugu Mulyo Kecamatan Lempuing, warga berharap adanya LPJU, saluran drainase, pengerasan jalan desa serta tembok penahan tanah (TPT).

Menurut Made Indrawan, semua usulan masyarakat akan diupayakan maksimal untuk segera direalisasikan.

Dia juga mengaku semua aspirasi yang diusulkan ditampung untuk segera ditindaklanjuti. Kendati ada beberapa yang tidak begitu mendesak, namun pihaknya tetap akan memperjuangan usulan warga tersebut.

“Semua usulan akan diperjuangkan. Bagi usulan yang bersifat mendesak atau prioritas, maka secepatnya direalisasikan. Jika tidak terlalu mendesak, tetap akan kita masukan ke anggaran tahun ini,” pungkasnya. (Hendra)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *